Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa sugesti itu?


Apa, Arti, Makna, Sugesti

Apa yang terlintas di pikiran Anda ketika mendengar atau melihat kata sugesti? Membahayakan, takut, buruk, atau yang lainnya… Kalau Anda sekarang ini masih menganggap bahwa sugesti itu adalah sesuatu yang buruk atau negative , saya maklumi itu. Tapi sebentar lagi Anda akan mengetahui apa arti atau makna sugesti yang sebenarnya disini. Karena saya akan jelaskan gamblang disini. Gimana sudah siap mendengar penjelasan saya mengenai sugesti? Boleh buat kopi dulu agar lebih santai sehingga penjelasan saya mengenai sugesti nanti bisa di pahami dengan sempurna…hehehehe…

Baik kita mulai saja ya…. Perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya sugesti itu berasal dari bahasa Inggris yaitu SUGGESTION yang artinya adalah “SARAN”. . Jadi bila Anda mendengar orang yang berbicara itu mengandung saran atau maka orang itu sedang mensugesti Anda. Namanya juga saran maka Anda yang punya hak penuh apakah saran dari orang itu Anda terima atau tolak, itu hak Anda. Contoh Anda diajak makan malam oleh teman Anda, ini sebuah sugesti dari teman Anda apakah Anda terima sugesti makan malam dari teman Anda ataukah Anda menolaknya. Semua Anda yang punya hak penuh menerima atau menolaknya karena Anda dalam kondisi sadar. Kalau tidak sadar mana mungkin Anda bisa mendengar  sugesti itu…..hehehe…

Dan sugesti ini bukan saja berasal dari orang yang berbicara langsung kepada Anda, sebuah iklan di TV atau di radio itu semuanya adalah sebuah sugesti. Bahkan film, sinetron, vedio, buku, lagu dan postingan inipun  adalah sebuah sugesti. Jadi apabila Anda bertanya apakah sugesti itu baik atau buruk, itu semua tergantung dari diri Anda sendiri untuk menilainya.

Semua sugesti yang berasal dari orang, iklan, film, sinetron, vedio, lagu, buku, artikel, bila Anda menyetujuinya atau meng-iyakan, maka sugesti itu akan menjadi program pikiran Anda. Tidak heran kalau orang yang sering nonton sinetron bawaannya selalu  saja curiga, cemas, kawatir, sedih, susah,marah dan lain sebagainya, karena ketika nonton sebuah sinetron orang itu kebanyakan terbawa perasaannya. Dengan terbawanya  persaan itu ketika nonton sebuah sinetron sama juga orang tersebut menyetujui atau meng-iyakan apapun isi cerita dari sinetron tersebut.  Beda lagi kalau orang yang senang melihat film lucu  atau membaca cerita lucu, bawaannya selalu saja ceria, dan bahagia. Maka mulai sekarang dan seterusnya bila hidup Anda mau menjadi lebih baik, pilihlah sugesti-sugesti yang baik-baik saja ya….

Mungkin saat ini  Anda merasa sulit  untuk berubah, sulit sekali untuk sukses padahal berbagai bisnis sudah Anda jalani. Anda sudah berusaha sangat keras untuk sukses. Tapi yang namanya sukses itu terasa sangat jauh sekali dengan Anda. Baik, sekarang saya tanya kepada Anda “apa yang terlintas di pikiran Anda ketika mendengar kata sukses?”, tolong jawab dengan jujur ya…. Kebanyakan orang yang merasa sulit sukses ketika saya tanya kepada mereka, kebanyakan jawaban meraka adalah  sukses itu sulit, sukses itu susah, sukses itu harus kerja keras, sukses itu harus jatuh bangun dulu… Kalau Anda juga menjawab seperti itu, WARNING!!! Anda harus segera merubah sugesti Anda sekarang juga bila Anda mau sukses dengan mudah di berbagai bidang di kehidupan ini. Kenapa banyak orang yang merasa sulit sukses, karena dia sering mendengar, melihat, membaca sesuatu yang mengakatan bahwa sukses itu sulit, harus kerja kerasa….. Kalau memang benar sukses itu harus seperti itu, maka tidak ada orang yang sukses dengan mudah. Bila  Anda mau keluar untuk melakukan survey, banyak sekali orang di luaran sana yang bisa sukses itu dengan mudah lo…. Sulit sukses itu bukan kebenaran, tapi adalah program pikiran yang berasal dari sebuah sugesti.  Kalau bicara program pikiran, setiap orang berbeda. Maka berhati-hatilah dalam memilih sugesti, karena dunia ini penuh dengan sugesti.

Yang perlu Anda pahami lagi bahwa sugesti itu di bagi menjadi dua bila di lihat dari sumbernya:

Sugesti dari luar diri.
Sugesti yang berasal dari luar diri itu contohnya: orang yang berbicara langsung kepada Anda atau tidak langsung berbicara dengan Anda, film, iklan, sinetron, vedio, lagu, buku, artikel dan lain-lain…

Sugesti dari dalam diri.
Apapun yang Anda katakan, bicarakan, itu semua sebenarnya Anda telah mensugesti diri Anda sendiri. Jadi mulai sekarang dan seterusnya katakanlah, berbicaralah yang enak-enak saja, yang baik-baik saja ya... karena sugesti itu mempengaruhi hidup Anda. 

Kesimpulan semuanya adalah bila Anda mau hidup yang lebih baik dan lebih sukses dengan mudah, maka dengarkanlah…lihatlah….bacalah…katakanlah….bicaralah… yang baik, yang enak, yang menyenangkan saja. Dan untuk mempercepat perubahan hidup Anda yang lebih baik, lebih sukses dengan mudah, buatlah kalimat sugesti diri. Di bawah ini saya berikan contoh kalimat sugesti diri agar Anda bisa mencapai sukses dengan mudah. Ucapkan kalimat-kalimat sugesti di bawah ini dalam kondisi tenang atau Anda ucapkan ketika mau tidur di malam hari, boleh dengan suara atau hanya dalam hati saja, semua sama hasilnya. Terbukti!

“Sukses itu mudah…Sukses itu menyenangkan….Saya pantas  sukses, karena saya adalah makhluk Tuhan yang paling sempurna…Tuhan maha baik dan Tuhan selalu memberi kebaikan kepada diri saya…”.

Atau Anda bisa membuat kaimat-kalimat sugesti dengan versi bahasa Anda sendiri. Yang penting Anda paham atau tahu maksud darikalimat-kalimat sugesti itu.
Itulah sekilas mengenai sugesti, semoga bermanfaat. Mulai sekarang dan seterusnya cerdaslah dalam memilih sebuah sugesti untuk kebaikan diri Anda sendiri. Karena hidup itu ada di tangan Anda sendiri, Tuhan saja tidak mau merubah nasib Anda jika Anda sendiri yang tidak mau merubahnya. Merubah sugesti merubah nasib.

Salam sehat, kaya, dan bahagia…
Ali Ma'ruf