Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Devinisi kerja keras | Hidup Semakain mudah

Devinisi kerja keras


"Untuk sukses itu harus kerja keras", pernah mendengar ungkapan seperti itu? Bukan pernah lagi tapi sering...hehehe... Padahal semua itu bisa mudah dan menyenangkan lo ya. Ini sudah saya jelaskan di video yang berjudul "Kerja keras itu tidak membuat benar-benar sukses", untuk menonton videonya Anda bisa klik disini.

Nah di artikel ini saya hanya mau menjelaskan tentang devinisi kerja keras itu sendiri agar Anda tidak keliru persepsinya mengenai kerja keras yang saya maksud. Menurut saya maaf ini menurut saya lo ya, kerja keras itu adalah suatu aktivitas atau kerja yang di dasari dengan emosi marah, jengkel, sakit hati, dendam, takut, khawatir, cemas, dan lain-lain. Artinya terasa beban ketika melakukan aktivitas tersebut.

Dan perlu Anda catat, kerja keras itu tidak diukur dengan banyaknya waktu atau lamanya waktu yang digunakan dalam beraktivitas atau dalam bekerja. Maksudnya bukan berarti orang yang beraktivitas atau bekerja dari pagi hingga malam itu di sebut orang yang kerja keras, ini belum tentu. Yang bisa menjadi indikator bahwa orang itu kerja keras atau tidak adalah orang itu hidupnya tenang, damai, bahagia atau tidak.

Kalau orang itu beraktivitas atau bekerja dari pagi hingga malam namun dia merasa tenang, damai, dan bahagia, itu berarti dia itu tidak bekerja keras. Dia itu beraktivitas dengan suka cita, dia menikmati semua aktivitasnya atau pekerjaannya. Orang seperti ini, dia itu bisa benar-benar sukses. Namun jika sebaliknya, yaitu beraktivitasnya itu penuh beban, maka dia bisa dikatahan kerja keras, meskipun aktivitasnya itu hanya beberapa menit atau beberapa jam saja.

Nah itulah devinisi kerja keras menurut saya, ini berdasarkan pengalaman saya sendiri dan dari hasil riset saya ke banyak orang ya.... Terima Kasih.


-Ali Ma'ruf-
Salam Kemudahan.